Rabu, 29 Mei 2013

Resensi Buku: TAX TREATY

Judul     : TAX TREATY: Memahami Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda (P3B) melalui Studi Kasus
Penulis  : Anang Mury Kurniawan, SST, Ak,
Penerbit: Bee Media & MUC Consulting Group
Harga   :  Rp50.000,-

Tadi siang ke Gramedia dan tertarik dengan buku yang eye kecing sampulnya ini, dan pas dibaca penulisnya bergelar SST, Ak, pastinya jebolan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) tercinta nih, batinku. Kalau melihat Tahun lahir penulisnya yang 1974 kemungkinan beliau ini STAN angkatan 1995 atau 1996 an gitu. Ya sudah deh sebagai wujud kecintaan pada alumni (eciee) daku beli juga buku ini satu (aslinya juga karena belum paham-paham mengenai tax treaty padahal melihat bidang kerjaan yang sekarang ini diamanahkan padaku menuntutku untuk wajib kudu paham soal ini)

Untuk orang awam sepertiku buku ini cucok banget, bahasanya membumi dan runutannya mengalir. Ya memang sih kalo mau membandingkan buku ini dengan buku lain yang sejenis akan sangat sulit karena tau sendiri kan buku-buku yang membahas topik begini jarang banget di Indonesia. Ya mungkin kalo mau kelihatan keren (catat ya cuma kelihatannya doang lho ya) buku-buku tax treaty blanjaan Amazone mungkin lebih wah, tapi buat apaan wah kalo ujung-ujungnya cuma mejeng di rak buku paling depan dan berdebu pula karena kurang sentuhan (dooo sinisnya).

Baiklah yang tak sabar ingin tahu isi ringkas dari buku ini, check this out heeey!

1. Buku ini terdiri dari 12 Bab:
Pendahuluan
Surat Keterangan Domisili
Pemajakan WPLN
Persetujuan P3B
Penetapan Status Penduduk
Pemajakan atas Laba Usaha
Pemajakan atas Penghasilan dari Harta dan Modal
Metode Penghindaran Pajak Berganda dan Ketentuan Khusus dalam P3B
Prosedur Persetujuan Bersama dan Pertukaran Informasi
Pencegahan Penyalahgunaan P3B
Restitusi Wajib Pajak LN

2. Lampiran 1 berisi Tabel Perbandingan Hak Pemajakan Menurut Model P3B
3. Lampiran 2 berisi Tabel Time Test Bentuk Usaha Tetap, Tabel Tarif Bunga, Royalty, Dividen dan BPT
    Tabel Time Test Penghasilan Dependent Personal Services dan Independent Personal Services, Tabel  
     Hak Pemajakan Penghasilan Dari Pelayaran, Penerbangan dan Lain-lain
4. Lampiran 3 Perbandingan OECD Model, UN Model dan Model P3B Indoesia


Ckckckck betul-betul dagangan MUC ini lengkap bener, masalahnya si emak ini sanggup gak ya buat memahaminya secara belakangan ini mulai lemot (bukannya udah dari dulu mak...sssstttt). Pernah dengar kan sebuah underground teory yang mengatakan "kecerdasan seorang perempuan itu akan menurun setiap kali mereka bereproduksi", jadi kalau kasusku berarti aku sudah terdegradasi 3 kali dong, hmmmm. (yang anaknya banyak jangan tersinggung ya namanya juga underground teory, dan yang anaknya sedikit jangan bangga juga soalnya teori yang barusan itu, asli bikinanku sendiri yang ngawur dan tanpa riset, cuma iseng-iseng aja buat membela kelemotanku). Piss ah!


Ditulis pada pukul 02.56 tanggal 12 April 2013, ditemani koneksi Smart Fren yang ampiunn lambreta bambang dan byar pet pulak!

2 komentar:

  1. Assalamualaikum. . Mbak, masih punya buku tax treaty diatas?

    BalasHapus
  2. Mbak, sy sekarang sedang menempuh skripsi dan penelitian yg sy ambil mengenai tax treaty, sy udah cari buku spti pny mbak diatas dmn2 tp gak ada. Jika mbak berkenan sy bisa endak pinjam atau bila perlu sy beli bukunya. Tolong dibalas dsni ya mbak, 081235036245. Trims mbak. Afwan merepotkan.

    BalasHapus